Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pelaksanaan ANBK 2024 di SMP Khairul Fatihin NW Dimulai Hari Ini

Lombok Timur, 9 September 2024 – SMP Khairul Fatihin NW tengah melaksanakan kegiatan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) yang berlangsung mulai hari ini, Senin, 9 September 2024, dan akan berakhir pada 10 September 2024. ANBK di sekolah ini diikuti oleh siswa-siswi kelas 8 dengan tujuan untuk mengevaluasi mutu pendidikan serta kemampuan literasi dan numerasi siswa.

Pada hari pertama pelaksanaan, siswa-siswi tampak antusias mengikuti asesmen.

Kegiatan ANBK ini berlangsung di laboratorium komputer sekolah. Kepala Sekolah SMP Khairul Fatihin NW, Bapak Mashur, S.Pd.I, menyampaikan bahwa persiapan teknis dan mental siswa telah dilakukan jauh hari sebelum pelaksanaan. “Kami berharap siswa-siswi bisa mengerjakan soal dengan baik, karena ANBK ini tidak hanya menilai mereka, tetapi juga sebagai evaluasi untuk peningkatan kualitas pembelajaran di sekolah," ujarnya.

ANBK yang diselenggarakan setiap tahun ini merupakan program dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi untuk mengukur kemampuan dasar siswa secara nasional. Hasil ANBK nantinya akan digunakan sebagai bahan evaluasi mutu sekolah dan juga sebagai pedoman dalam penyusunan program peningkatan mutu pendidikan.

Sesi pertama hari ini berlangsung dengan lancar, tanpa ada gangguan teknis yang berarti. Diharapkan, hari kedua yang akan berlangsung esok hari juga berjalan lancar hingga selesai.

Dengan pelaksanaan ANBK ini, sekolah berharap bisa mendapatkan gambaran yang lebih jelas mengenai kemampuan siswa, terutama dalam literasi, numerasi, serta sikap dan perilaku belajar. "Kami juga berharap hasil dari ANBK ini bisa membantu meningkatkan mutu pembelajaran dan pendidikan di sekolah kami," pungkas Mashur.

Posting Komentar untuk "Pelaksanaan ANBK 2024 di SMP Khairul Fatihin NW Dimulai Hari Ini"